Terengganu – Kepala Kantor Kemenag Aceh Barat Ust. H. Abrar Zym, S.Ag., M.H. bersama guru Madrasah Ruhul Qur’ani Meulaboh Ust. Muhammad Yasin Jumadi, Lc. menjadi panel ahli dalam Forum Menghayati Al-Qur’an, di Masjid Al-Anshar Kem Seri Pantai Teluk Ketapang, Terengganu, Malaysia, pada Rabu 1 Oktober 2025.
Forum ini merupakan salah satu rangkaian dari agenda ASEAN Olympiad Championship (AOC) and Sustainable Tourism Workshop 2025, yang diikuti oleh sekitar 200 peserta lomba dari berbagai negara di Asia Tenggara, pada 30 September – 2 Oktober 2025 di Terengganu.
Dalam kata sambutannya, presiden Asosiasi Homestay Terengganu, Abah Azmi bin Abdul Aziz menyampaikan bahwa forum ini diikuti oleh masyarakat sekitar dan peserta lomba AOC dari berbagai negara, beserta orangtua angkat peserta selama di Terengganu. Salah satu orang tua angkatnya menjadi salah satu panel ahli dalam forum ini, yaitu seorang penceramah kondang di Terengganu bernama Ust. Muhammad Ramli bin Nuh.
Sebagai panel pertama, H. Abrar Zym menjelaskan tentang Al-Qur’an sebagai sumber kemuliaan, pendoman hidup mukmin, dan pedoman hidup manusia.
“Ketika Al-Qur’an turun di bulan Ramadhan, maka ia menjadi bulan yang sangat mulia. Ketika Al-Qur’an turun di malam lailatul Qadar, maka ia menjadi lebih mulia dari seribu bulan. Maka jika Al-Qur’an itu dibaca, dihayati dan diamalkan oleh seseorang, ia menjadi manusia yang sangat mulia pula,” jelas Ust. Abar Zym.
Dalam kesempatan ini, Ust. Yasin membedah buku karyanya berjudul 12 Sebab Tidak Bisa Baca Al-Qur’an dan Solusinya, yang disarikan dari pengalaman beliau 10 tahun mengajar Al-Qur’an di Aceh, yaitu tahun 2012 – 2022.
“Awalnya Abah Azmi berkunjungan ke Aceh Barat dalam rangka Islamic Student Exchange Progam Terengganu pada 11-14 September 2025 yang lalu. Saat itu saya menghadiahkan buku 12 Sebab Tidak Bisa Baca Al-Qur’an dan Solusinya. Setelah menjelaskan buku ini, maka Abah Azmi pun meminta saya untuk membedah buku ini dalam sebuah forum Al-Qur’an di Terengganu,” jelas Ust. Yasin.
Setelah forum selesai, Ust. Yasin menghadiahkan dua buku karyanya, yaitu 12 Sebab Tidak Bisa Baca Al-Qur’an dan Solusinya dan buku Syarah Tuhfatul Athfal untuk masjid Al-Anshar, yang diterima oleh salah satu imam masjid Al-Anshar sekaligus moderator Forum Menghayati Al-Qur’an ini, yaitu Staf Sarjen Ust. Mira Che Aziz. []