BANDA ACEH – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh akan melakukan penarikan nomor urut untuk dua pasang Cagub-Cawagub Aceh 2024 di Hotel The Pade, Banda Aceh, Senin 23 September 2024.
Dua pasangan Cagub-Cawagub Aceh tersebut adalah Muzakir Manaf-Fadhlullah dan Bustami Hamzah-Fadhil Rahmi.
Hal ini disampaikan Ketua KIP Aceh, Saiful Bismi, di sela-sela temu pers di kantor KIP Aceh, Minggu malam 22 September 2024.
“Besok, penarikan nomor urut di Hotel The Pade Banda Aceh, pukul 10.00 WIB,” ujar dia.
“Calon diharapkan mengikutsertakan ketua, sekretaris, bendahara partai pengusung dan pendukung berserta pengurus dan LO untuk masing-masing 50 orang,” katanya lagi.