Banda Aceh – Tenaga Kependidikan Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry yang tergabung dalam grup WhatsApp ‘Chank Panah’ menyantuni anak yatim dari keluarga cleaning service kampus dalam acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di kantin teras Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-Raniry, Kamis (12/12/2024). Acara tersebut dirangkai dengan tausiah yang disampaikan oleh Tgk Fahmi Sofyan.
Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan (AUPK) UIN Ar-Raniry Mirwan Fasta dalam sambutannya menyebutkan bahwa grup ‘Chank Panah’ sebagai komunitas yang unik karena tidak memiliki struktur organisasi formal.
“Saya melihat bahwa ini adalah sebuah komunitas yang sangat baik. Tidak ada sekat atau embel-embel di dalamnya, semuanya adalah ajang silaturahmi. Candaan dan obrolan kecil dalam grup seringkali menimbulkan ide-ide yang kemudian diteruskan kepada pimpinan dan pada akhirnya menjadi sebuah terobosan. Ini yang saya lihat sebagai nilai positif dari adanya grup ini,” kata Mirwan.
Mirwan juga menekankan pentingnya momen Maulid Nabi sebagai pengingat untuk memperkuat kebersamaan dan menjadikan silaturahmi sebagai nilai utama.
Panitia pelaksana Aulia Kesuma, mengungkapkan bahwa peringatan Maulid Nabi merupakan agenda tahunan yang rutin diadakan oleh warga UIN Ar-Raniry yang tergabung dalam grup ‘Chank Panah’.
“Grup ini terbentuk pada tahun 2010 dan hingga kini tetap aktif dengan berbagai kegiatan, seperti buka puasa bersama, meugang, peringatan Maulid Nabi, serta kegiatan sosial lainnya,” ujar Aulia.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam mendukung berbagai kegiatan sosial grup tersebut, termasuk program Jumat Berkah berupa sarapan gratis bagi mahasiswa yang sudah berjalan sejak Oktober 2019.
Rektor UIN Ar-Raniry Prof Dr Mujiburrahman MAg memberikan apresiasi atas keberadaan grup ‘Chank Panah’ yang dinilai memberikan kontribusi positif bagi kampus.
“Semoga grup ini terus berkontribusi, memberikan dampak positif, dan menjadi bagian dari upaya kita bersama dalam memajukan UIN Ar-Raniry Banda Aceh,” harap Mujib.
Keberadaan Grup ‘Chank Panah’, kata Mujib yang beranggotakan lintas generasi mulai dari staf ASN, tenaga kontrak, hingga beberapa pejabat agar terus menjadi wadah silaturahmi sekaligus penggerak kegiatan sosial di lingkungan kampus. [ ]