TAKENGON – Penyebaran spanduk tentang “Aceh Termiskin” mendapat respon Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah. Katanya, itu bagian dari demokrasi, semua pihak boleh mengkritik.
“Tapi juga semua pihak harus realistis, angka kemiskinan di Aceh tahun 2019 menurun 0.6 persen,” kata Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah di Takengon, Selasa 21 Januari 2020.
Menurut Nova, soal termiskin atau bukan termiskin itu persoalannya lain lagi. Ketika ditanya apakah spanduk itu berbau politis, Nova meminta media untuk bertanya kepada yang menyebarkan.
“Tapi yang namanya kehidupan pasti ada unsur politisnya. Itu biasa saja,” demikian kata Nova Iriansyah.
Keberadaan Plt Gubernur Aceh Nova Iriansyah di Takengon dalam rangkaian Kunjungan Kerja yang dimulai dari Aceh Tenggara, Gayo Lues, Aceh Tengah, dan Bireuen. [joe]