Singkil- Tim evaluasi kemendagri memberikan apresiasi sangat baik terhadap kinerja Pj. Bupati Aceh Singkil, Azmi pada saat evaluasi triwulan pertama dari masa perpanjangan sejak juli 2024 hingga oktober 2024, Selasa, 22/10/2024.
Salah satu indikator utama yang diapresiasi adalah pengendalian inflasi , yang tetap stabil sepanjang masa stunting di Aceh Singkil berhasil ditekan hingga 12,9% pada bulan Juni 2024.
Kemudian dalam aspek pemerintahan dan kemasyarakatan, Tim Evaluasi mencatat bahwa semua urusan berjalan dengan baik, mencerminkan tata kelola pemerintahan yang efisien dan efektif. Tidak hanya itu, Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Pj. Bupati juga diselesaikan dalam waktu kurang lebih setengah jam.
Tim evaluasi dari Kemendagri mengungkapkan kepuasan mereka atas pencapaian yang telah dicapai dan menekankan pentingnya mempertahankan dan meningkatkan kinerja di masa yang akan datang.
“Segala indikator penilaian dapat terpenuhi dengan sempurna, dan tim evaluasi Itjen Kemendagri RI berpesan agar kedepannya bisa dipertahankan dan bila perlu ditingkatkan secara maksimal. Dan masih diberikan kepercayaan kepada Pj. Bupati Aceh Singkil dalam menyelesaikan tugasnya sampai selesai,” ujar Tim evaluasi Itjen Kemendagri RI.
Reporter: Ahmad Azis