Atjeh Watch
  • Nanggroe
    • Lintas Barat Selatan
    • Lintas Tengah
    • Lintas Timur
      • Nasional
  • Internasional
  • Saleuem
  • Feature
  • Olahraga
  • Sejarah
  • Sosok
  • Opini
  • Cerbung
  • Foto
  • Video
No Result
View All Result
  • Nanggroe
    • Lintas Barat Selatan
    • Lintas Tengah
    • Lintas Timur
      • Nasional
  • Internasional
  • Saleuem
  • Feature
  • Olahraga
  • Sejarah
  • Sosok
  • Opini
  • Cerbung
  • Foto
  • Video
No Result
View All Result
Atjeh Watch
No Result
View All Result
Home Feature

Saat Abrar dan Nek Rayeuk Ngopi Semeja

Admin1 by Admin1
23/09/2019
in Feature, Lintas Barat Selatan
0
Saat Abrar dan Nek Rayeuk Ngopi Semeja

WARUNG kopi itu tampak penuh. Lokasinya tak jauh dari Rumoh Agam Tapaktuan, Kabupaten Aceh Selatan. Sejumlah pengunjung lalu lalang. Mayoritas memakai baju merah bertuliskan Partai Aceh di dada.

“Neutamong. Nah Pang Abrar,” ujar seorang pria kepada atjehwatch.com.

Pria muda itu menunjuk meja di sisi kiri ruangan yang menjadi pusat perhatian para pengunjung. Di sana ada sosok Abrar Muda yang memakai baju kebesaran PNA berwarna orange. Di sisi kirinya ada Nek Rayeuk, Ketua KPA Lhok Tapaktuan yang memakai jaket merah Partai Aceh.

Ada juga Azhar Abdurrahman, anggota terpilih DPR Aceh periode 2019-2024, serta sejumlah unsur pimpinan Partai Aceh lainnya. Hari ini memang sedang dilaksanakan Musyawarah Wilayah PA Aceh Selatan di Rumoh Agam.

Namun yang menjadi pusat perhatian, adalah kehadiran Abrar Muda dengan jaket PNA di sana. Abrar merupakan Panglima GAM Lhok Tapaktuan saat Aceh masih konflik. Apalagi Abrar terlihat akrab dengan pengurus Partai Aceh.

“Lagak that icien (cincin-red) droneuh panglima,” ujar seseorang di ujung meja. Matanya tertuju ke cincin di jari Abrar Muda.

“Solar super,” ujar Nek Rayeuk.

“Di tempat kamoe (Aceh Jaya-red) lee nyan mantong,” kata Azhar Abdurrahman menimpali. Beberapa tertawa melihat keakraban para mantan kombatan GAM itu.

“Meunyoe peuget icien beurayeuk-raya,” ujar Abrar Muda sambil tersenyum.

Abrar berharap pelaksanaan Muswil PA Aceh Selatan berlangsung dengan sukses dan damai. Ia datang untuk memberi support kepada rekan seperjuangan yang kini menjadi pengurus Partai Aceh di sana.

“Abrar Muda diundang sebagai orang tua perjuangan,” kata Adi Samrindha, anggota DPRK Aceh Selatan dari Partai Aceh yang berada di lokasi.

Ibnu Abbas atau akrab disapa Teungku Nok, tokoh Trumon, mengatakan kedekatan antara Nek Rayeuk selaku Ketua KPA dengan Abrar Muda, sudah berlangsung lama. Keduanya sudah sering bertemu untuk membangun kembali rekonsiliasi antara mantan kombatan GAM yang sebelumnya sempat renggang usai damai.

“Ini bukan pertemuan pertama mereka. Mereka sudah sering bertemu untuk membangun rekonsiliasi,” kata Teungku Nok.

“Cuma mungkin tak diketahui public. Hari ini baru dilihat di tempat terbuka. Mudah-mudahan bisa terus seperti ini,” ujar Teungku Nok yang juga mantan geuchik dan kombatan GAM ini lagi.

Suasana keakraban terus berlangsung hingga acara Muswil PA dimulai sekitar pukul 10.00 WIB. Mereka meninggalkan Warkop dan menuju Rumoh Agam. Abrar mengiringi langkah Nek Rayeuk menuju lokasi acara. Demikian juga dengan Azhar Abdurrahman.

“Meunyoe lagee nyoe sabe. Senang that hate teuh bak takalon,” kata Adi Samridha. []

Tags: abrar mudakpa lhok tapaktuanMuswil PA Aceh Selatannek rayeuk
Previous Post

Naas, Pria Ini Tewas Tenggelam saat Melamar Kekasih di Dalam Laut

Next Post

Panglima Lhok Tapaktuan: GAM Berdamai Bukan Menyerah

Next Post
Saat Abrar dan Nek Rayeuk Ngopi Semeja

Panglima Lhok Tapaktuan: GAM Berdamai Bukan Menyerah

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terbaru

Senator Azhari Cage Kutuk dan Kecam Perdagangan Orang Aceh ke Malaysia

Azhari Cage Minta Hasil Kesepakatan 4 Pulau Disahkan dalam Putusan Resmi

18/06/2025
Bupati H Mirwan MS : Ulama adalah Pelita Ummat

Bupati H Mirwan MS : Ulama adalah Pelita Ummat

18/06/2025
Sah, Presiden Putuskan Status Empat Pulau, ini Tanggapan Wali Nanggroe dan JK

Sah, Presiden Putuskan Status Empat Pulau, ini Tanggapan Wali Nanggroe dan JK

18/06/2025

Iran Ungkap Rahasia Cepat Punya Pengganti Jenderal yang Dibunuh Israel

18/06/2025
Israel Ultimatum Iran Bakal Serang Situs Nuklir Lagi Dalam Waktu Dekat

Israel Ultimatum Iran Bakal Serang Situs Nuklir Lagi Dalam Waktu Dekat

18/06/2025

Terpopuler

Andi Firdaus Ditunjuk Jadi Jubir Bupati Pidie

Andi Firdaus Ditunjuk Jadi Jubir Bupati Pidie

16/06/2025

Polres Aceh Tenggara Terima BKO Personil Unit K9 Beserta Dua Anjing Pelacak

Mualem Kembalikan Panglima Do Sebagai Ketua DPW PA Abdya, Tarzani Sekretaris

Sah, Prabowo Tetapkan 4 Pulau Sengketa Masuk Wilayah Aceh

Nazar Apache Meriahkan Puncak HUT ke 18 Tahun Pidie Jaya

  • Home
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber

© 2022 atjehwatch.com

No Result
View All Result
  • Nanggroe
    • Lintas Barat Selatan
    • Lintas Tengah
    • Lintas Timur
      • Nasional
  • Internasional
  • Saleuem
  • Feature
  • Olahraga
  • Sejarah
  • Sosok
  • Opini
  • Cerbung
  • Foto
  • Video

© 2022 atjehwatch.com