MEUREUDU – Para pedagang keliling Pidie Jaya, dengan membawa gerobak, mengeruduk Kantor Dewan Perwakilan Rakyat (DPRK) Kabupaten Pidie Jaya, Senin 24 Februari 2020. Para pedagang ini meminta keadilan untuk bebas berdagang di setiap area komplek sekolah-sekolah yang ada di Pidie Jaya.
Para pedagang gerobak keliling diwakili Fauzi abdullah, meminta solusi kepada DPRK setempat.
“Sebagai wakil kami di gedung DPR Kabupaten Pidie Jaya agar melindungi dan memberi hak kami berdagang di sekolah-sekolah yang ada di Pidie jaya, karena ada beberapa kepala sekolah yang melarang kami berdagang di area sekolahnya,” ujar dia.
“Hampir 3 bulan terakhir kami para pedagang gerobak keliling dilarang jualan di sekolah karena alasan dagangan kami kurang sehat untuk anak-anak sekolah, tapi nyatanya setiap kantin sekolah berdagang sama seperti kami dagangannya juga, maka dari itu kami meminta keadilan kepada dewan perwakilan kami yang ada di gedung ini,” ujar Fauzi Abdullah.
Sedangkan anggota DPRK, Mahlil yang menerima para pedagang tersebut mengatakan siap menerima aspirasi para pedagang dan meminta agar mereka besok hadir kembali ke kantor DPRK karena ketua DPR tidak ada di tempat.
“Berhubung hari ini banyak anggota Dewan yang masih dinas di luar daerah, dan juga ketua DPRK masih DL maka kami meminta kepada para pedagang untuk membawa perwakilannya besok sesuai dengan jadwal ketua kami besok,” kata anggota dewan dari Fraksi PAN tersebut.[ ]
Laporan Muliadi