BANDA ACEH – Berdasarkan Update Data Covid-19 Dinas Kesehatan Aceh, Senin, 31 Agustus 2020 Pukul 15.52 WIB, jumlah pasien positif Covid-19 di Aceh kembali bertambah 33 orang, sehingga total saat ini menjadi 1.632 kasus.
Berdasarkan kabupaten/kota, penambahan terbanyak dari Banda Aceh dengan 22 kasus, Luar Daerah 5 kasus, Aceh Besar dan Subulussalam 2 kasus, Aceh Barat dan Lhokseumawe masing-masing 1 kasus.
Pasien yang meninggal dunia pada hari ini bertambah 2 orang dari Nagan Raya, sehingga total menjadi 63.