SIGLI – Peringatan 15 tahun tsunami melanda Aceh akan dipusatkan di kabupaten Pidie. Peringatan ini akan berlangsung pada 26 Desember 2019 mendatang.
Pemerintah Aceh sendiri menetapkan 26 Desember menjadi hari libur bagi kegiatan aktivitas pemerintahan di Aceh.
“Iya benar,” ujar Kepala Biro Humas dan Protokoler Muhammad Iswanto, yang dihubungi oleh atjehwatch.com via WA, Sabtu siang 21 Desember 2019.
Sebagaimana yang diketahui, 26 Desember merupakan hari bersejarah bagi Aceh. Dimana, pada tanggal tersebut, gempa dan gelombang tsunami menerjang Aceh.
Hampir sebahagian besar kabupaten kota di Aceh lululantak akibat tsunami. Kantor-kantor pemerintahan lumpuh. Sementara sekitar 230.000–280.000 warga Aceh dilaporkan menjadi korban akibat peristiwa tadi, lainnya dinyatakan hilang.
Setiap tahunnya, Pemerintah Aceh memperingati 26 Desember sebagai hari berkabung. Acara digelar di lokasi yang berbeda setiap tahunnya hingga sekarang. []